FAQ
Halaman ini cocok buat kamu yang ingin mencari tahu tentang kampoeng dolanan. Selamat membaca !
Kampoeng Dolanan
Komunitas pelestari permainan tradisional yang berfokus pada edukasi dan pengembangan pendidikan karakter melalui falsafah nilai-nilai permainan tradisional.
Tanggal 13 Desember 2016 di Kota Surabaya
Komunitas ini dibentuk pertama kalinya di kampung dan permainan tradisional menjadi konsentrasi utama karena terdapat nilai-nilai / filosofi yang bermakna. Dalam perjalanannya ingin mengenalkan permainan tradisional dari kampung ke kampung disertai dengan penjelasan filosofi/nilai-nilai dari permainan tradisional itu sendiri.
Ada sebuah kasus dimana terjadi komunikasi yang tidak baik antara mahasiswa kepada dosen dan dosen itu meluapkannya melalui sosial media namun tak tersampaikan secara langsung kepada mahasiswa.
Singkat cerita, flashback di kampung ketika mengajak teman untuk bermain, sampai panggilan ke-10 juga tidak keluar, saking emosinya mengeluarkan kata-kata yang tidak sopan. Saat itu juga langsung ditegur oleh orang dewasa yang mendengar ucapan kita.
Dari situ berkesimpulan bahwa sebelum bermain saja ada etikanya apalagi dalam permainan, pasti banyak hal positif terutama mengenai pendidikan karakter.
Permainan tradisional menjadi salah satu solusi alternatif yang baik buat anak-anak dalam proses tumbuh kembang anak. Pendidikan karakter juga ada disana.
Roadshow mengenalkan permainan tradisional ke berbagai daerah yang ada di Indonesia.
Banyak, ada pendidikan yang tujuannya memberikan edukasi pendidikan kepada anak-anak di kampoeng dolanan, ada riset/penelitian permainan tradisional, membuat permainan tradisional kreatif, pemberdayaan masyarakat, sociopreneur, capacity building relawan dan lain sebagainya.
Hampir semuanya punya kesan tersendiri karena bagian dari proses menjadi seperti saat ini. Namun, ada yang begitu membekas yakni Roadshow Keliling Jawa pada tahun 2020 selama 19 hari dengan menggunakan sepeda motor dan membawa ribuan pcs mainan kecil dari pedagang untuk dibagikan kepada anak-anak disepanjang perjalanan.
Mengusulkan adanya kurikulum permainan tradisional di semua sekolah yang ada di Indonesia. Ini pernah kami lakukan di salah satu SDN di Surabaya, dampaknya sangat positif. Namun, ketika nyentuh ke nasional ada keterbatasan. Mudah-mudahan saja bisa direalisasikan oleh kemendikbud agar warisan budaya permainan tradisional tetap terjaga oleh tenaga pendidik dan terdidik.
Kurang lebihnya ada sekitar 70-90 kabupaten/kota yang tersebar di Pulau Jawa, Pulau Bali, Pulau Nusa Tenggara Barat, Pulau Sumatera.
Pernah, dijalankan oleh para relawan yang kebetulan berangkat kesana. Ada tiga negara yaitu singapura, malaysia dan taiwan.
Sebelum pandemi sudah mencapai lebih dari 150.000, saat pandemi masyarakat online juga lebih banyak, mencapai 150.000 jika ditotal ada lebih dari 300.000 orang yang telah diedukasi oleh kampoeng dolanan mulai dari tahun 2016 hingga sekarang dan akan terus bertambah.
Sampai saat ini belum karena basecamp kami ada di tanah PT. KAI, harapannya bisa bersinergi kedepannya dengan PT. KAI untuk mewujudkan kemandirian ekonomi dari warga kampung dan instansi terkait.
Ada, mohon doanya karena sedang berproses kesana. Pembentukan yang paling penting bukan terkait infrastruktur tapi terkait Peningkatan Mutu SDM nya terlebih dahulu
Bisa, sangat bisa karena itu jadi tugas kampoeng dolanan untuk mengedukasi masyarakat tentang permainan tradisional
Silakan menghubungi via whatsapp, facebook dan instagram. Caranya tinggal dikomunikasikan saja tanggal, waktu dan tempatnya nanti tinggal kroscek jadwal aja. Gampang kan ?
Kalau Mau Kontribusi, Bagaimana ?
Kampoeng dolanan sangat membuka pintu seluas-luasnya untuk teman-teman yang ingin berkontribusi. Ada tiga peran yaitu jadi relawan, donatur atau mitra.
Biasanya ada open recruitment relawan KD, tahun 2022 ini adalah KD Batch 5. Namun kalau kamu ingin ikut kegiatannya secara langsung juga boleh kok.
Tenang, semua bisa dikondisikan kok. Mari berdiskusi, insyaAllah ada peran kontribusi yang bisa kamu ambil. Bahkan jarak pun tak membatasi kontribusi.
Bisa banget, keluarga atau saat ini perannya sebagai ayah bunda adalah yang utama untuk pelestarian permainan tradisional. Yok, bikin forum untuk ayah bunda. Mau nggak?
Naah, ini malah yang dibutuhkan oleh kampoeng dolanan. Terus terang saja, penelitian terkait permainan tradisional sangatlah minim maka sangat tepat jika kita saling bekerjasama untuk membuat riset dan penelitian tentang permainan tradisional.
Membaca kondisi pandemi, cukup membantu sekali adanya donasi. Program yang biasa kami lakukan adalah untuk support ekonomi pedagang konvensional permainan tradisional, membeli mainan dan dibagikan hingga roadshow permainan tradisional. Jika kamu berdonasi, caranya hubungi CP atau email kampoeng dolanan.
Pengajuan Penelitian
Bisa banget, sudah punya topikk belum? kalau belum bisa juga konsultasi dengan kampoeng dolanan kok
Bisaa, mau kelompok atau individu juga bisa kok. Nggak usah ragu, yuk kita meneliti bersama.
Yaa boleh doonngg, nggak ada larangan malah seneng-seneng aja bisa berkolaborasi untuk meneliti permainan tradisional.
Gampang banget, kamu tinggal isi form disini lalu konfirmasi ke kampoeng dolanan via WhatsApp atau email.
Para kolaborator begitu senang
akan kedatangan kampoeng
dolanan di tempatnya
Permainan tradisional itu memang menjadi sesuatu yang begitu menyenangkan bila sudah dimainkan bersama. Maka pengalaman yang begitu penting jika kita bisa mengenalkan permainan tradisional di berbagai daerah ditambah dengan respon positif dari masyarakat terhadap aktivitas kamponeg dolanan.
Testimoni
Kami sangat bangga mendapatkan review dari kolaborator
Permainan tradisional ini bisa dirasakan oleh banyak orang, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa bahkan lansia. Semua dilakukan sejak tahun 2016 yang bermula di Surabaya dan meluas ke Indonesia.
Saya sangat senang dengan adanya kampoeng dolanan yang rutin bekerjasama dengan SDN Simokerto V/138. Anak-anak tercerdaskan dan guru-gurunya juga belajar banyak hal.
Titik Sumarlik, S.Pd.
Kepala SDN Simokerto V/138 Surabaya
Suatu saat semoga saya bisa membuat kampoeng dolanan di daerah saya cak, kampoeng dolanan menjadi inspirasi untuk dibentuk di daerah saya. Nanti datang ya kalau saya sudah bikin
Taufik Hidayat Soeharto
Dosen STKIP Setia Budhi Banten
Terima kasih atas kedatangannya di Kampoeng Batara Banyuwangi, anak-anak senang dan gembira. Hampir tiap tahun datang kesini, semoga tahun depan juga bisa mampir ke batara
Widie Nur Mahmudy
Kampoeng Batara Banyuwangi
Bersyukur banget bisa didatangi kampoeng dolanan di SMP Muhammadiyah Karangasem, baru pertama PTM langsung pengenalan budaya. Tahun depan balik lagi ya cak.
Dianing
SMP Muhammadiyah Karangasem Bali
||| Kampoeng Dolanan Grup |||
||| Apa yang Ingin Kamu Lakukan Bersama Kampoeng Dolanan ? |||